Angel Lelga Curhat di IG, Minta Maaf Pada Korban Penipuan Vicky Prasetyo, Rupanya Ini yang Terjadi
Perseteruan antara Vicky Prasetyo dan Angel Lelga belum juga usai.
Pasca digerebek Vicky Prasetyo, Angel Lelga kembali menuliskan sebuah curhatan dalam akun Instagram pribadinya.
Dalam curhatan tersebut, Angel Lelga menyampaikan permohonan maafnya pada para korban penipuan yang dilakukan oleh Vicky Prasetyo.
Angel Lelga mengaku kalau penipuan yang dilakukan oleh Vicky Prasetyo tersebut tanpa sepengetahuan dia.
Bahkan saat Angel masih menjadi istri Vicky, dia juga tak tahu mengenai penipuan yang dilakukan suaminya.
Banyak korban yang mengirimkan pesan pada Angel mengenai perselingkuhan dan penggelapan uang.
Angel juga meminta maaf karena dia pun mendapat musibah yang belum bisa dia blow up ke media.
Mantan istri siri Rhoma Irama ini mengaku prihatin dengan apa yang dialami oleh para korban.
Kendati demikian, Angel meminta maaf karena tak bisa membantu mereka.
Angel juga memohon maaf pada para klien yang dia kenalkan pada Vicky namun justru malah menjadi korban penipuan suaminya.
Menurut Angel, Vicky sudah tak bisa lagi berubah dan Angel pun mempersilahkan para korban untuk membawa kasus ini ke jalur hukum.
Angel pun mendoakan semoga Vicky dan keluarganya diberi kesadaran.
Angel juga membeberkan jika penipuan yang dilakukan oleh Vicky dan keluarganya ini sudah menimbulkan banyak korban.
Namun tak semua korban mendapat keadilan dikarenakan keluarga Vicky pandai memutar balikkan fakta
Setelah momen penggerebekan pada Senin (19/11/2018) lalu, kisruh rumah tangga Angel Lelga dan Vicky Prasetyo semakin memanas.
Keduanya saling melaporkan satu sama lain.
Vicky bahkan sampai melakukan penggerebekan yang berujung pada tudingan kalau Angel selingkuh.
Semakin memanas, kini baik Angel maupun Vicky sama-sama berusaha mencari keadilan.
SUMBER
0 Response to "Angel Lelga Curhat di IG, Minta Maaf Pada Korban Penipuan Vicky Prasetyo, Rupanya Ini yang Terjadi"
Post a Comment